RUPSLB bank jatim tahun 2013, optimalisasi kinerja untuk menggapai asa menjadi BPD regional champion
Date: 04 september 2013Kategori : Semua Berita
Dengan tujuan ingin terus meningkatkan dan mengoptimalkan kinerja perusahaan menjadi semakin lebih baik, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Isyana Room Hotel Bumi Surabaya Selasa (3/9). Adapun Agenda pada RUPSLB tersebut adalah pergantian pengurus PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk, dimana sesuai dengan keputusan Pemegang Saham menyetujui pergantian Direktur Kepatuhan yang sebelumnya dijabat oleh Suparlan digantikan oleh Rudie Hardiono yang sebelumnya menjabat sebagai Corporate Secretary. Kemudian Direktur Agrobisnis dan Usaha Syariah yang sebelumnya dijabat oleh Partono digantikan oleh Tony Sudjiaryanto yang sebelumnya menjabat sebagai Pemimpin Divisi Tresuri. Selain menyetujui pergantian dua Direksi, RUPSLB tersebut juga menyetujui pergantian Komisaris Independen yang sebelumnya dijabat oleh Isnanto digantikan oleh Subagyo, yang merupakan akademisi dari Uneversitas Airlangga. Komisaris Utama Bank Jatim Mulyanto mengatakan, tujuan pergantian pengurus Bank Jatim ini adalah untuk terus mengoptimalkan kinerja perusahaan agar tumbuh semakin baik. “Sebagai Perusahaan yang telah Go Public, Kinerja Keuangan adalah tolak ukur bagi stake holder dalam berinvestasi. Oleh karena itu sudah seharusnya optimalisasi kinerja perusahaan perlu kita tingkatkan agar mampu berkiprah dan menjawab tantangan menjadi Perusahaan Terbuka dan mencapai cita-cita sebagai BPD Regional Champion, “Jelas Mulyanto. Sementara Direktur Utama Bank Jatim Hadi Sukrianto memberikan apresiasi yang sangat besar kepada pengurus yang diganti. “terima kasih Pak Suparlan dan Pak Partono atas kinerja yang telah diberikan selama ini, kata Hadi. Lebih lanjut Hadi berharap semoga dengan pengurus baru ini Bank Jatim tetap mampu memberikan kinerja yang positif. “Dengan adanya pengurus baru ini, kami mohon do’a dan restu semoga kami tetap mampu memberikan kinerja yang maksimal dan mampu meneruskan cita-cita bersama yaitu menjadi BPD Regional Champion di tahun 2014, “harap Hadi. (cap)