launching KPE & penyerahan CSR bank jatimdi kota probolinggo

Date: 06 juni 2012

Kategori : Semua Pengumuman


 

Menindak lanjuti Memorandum of Understanding (MOU) antara Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan Bank Jatim pada tanggal 29 Januari 2009 di Jakarta, launching Kartu Pegawai Elektronik (KPE) dilakukan oleh Walikota Probolinggo pada Rabu (06/06) di Gedung Puri Manggala Bhakti, Kantor Pemerintah Kota Probolinggo yang juga dihadiri Direktur Bisnis Menengah & Korporasi Bank Jatim Djoko Lesmono, Ketua DPRD Kota Probolinggo, Wakil Walikota dan SKPD di Lingkungan Pemerintah Kota Probolinggo.

Menurut Djoko Lesmono, KPE merupakan program sinergi dari Pemerintah Pusat (BKN Pusat), Pemerintah Daerah (BKN, BKD Daerah) dan Bank Jatim yang diharapkan dapat dipergunakan oleh Pegawai Negeri seluruh Indonesia khususnya di Jawa Timur yang dimasa depan diharapkan dapat berfungsi antara lain : Untuk mengetahui identifikasi Pegawai Negeri Sipil dan keluarga yang menjadi tanggungan; otentifikasi layanan kesehatan; otentifikasi Tabungan Perumahan; otentifikasi Layanan Produk Perbankan (Kerjasama dengan Bank Jatim); otentifikasi pembayaran gaji; otentifikasi layanan lain yang diperlukan.

Guna terwujudnya fungsi tersebut diperlukan adanya kerjasama antara Bank Jatim dengan pihak Pemerintah Daerah secara intensif. Menurut Djoko Lesmono, pihak Bank Jatim mempersiapkan berbagai perangkat keras dan perangkat lunak, termasuk penambahan jaringan layanan sampai ke tingkat kecamatan, baik ATM keliling ataupun kantor baru.

Untuk maksud tersebut Bank Jatim membuka kerjasama dengan pihak-pihak lain pada tingkat kecamatan; Memproses KPE agar berfungsi sebagai kartu ATM; bekerja asama dengan lembaga switching, yakni : ATM Bersama (di seluruh Indonesia); ATM/Debit Prima (menggunakan EDC di merchant di seluruh Indonesia); Host to host, keagenan untuk pembayaran telepon, listrik, pajak dll.

Sementara, pihak Pemkab Probolinggo merampungkan kepemilikan KPE seluruh pegawai; melakukan pendataan terhadap pegawai yang belum dan sudah memiliki rekening. KPE itu juga sebagai Kartu ATM yang berfungsi : untuk pengambilan gaji (payroll); dapat digunakan untuk pengambilan pencairan kredit Multiguna, belanja di merchant (EDC berlogo prima), sebagai fungsi debit; membayar pajak, listrik dll; pendaftaran SMS Banking Bank Jatim.

Dalam kesempatan tersebut, terkait program Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Jatim juga menyerahkan secara simbolis 5 (lima) unit Motor Gerobak senilai Rp. 110.000.000,- untuk Pemerintah Kota Probolinggo sebagai sarana kebersihan dan menjaga keasrian wilayah Kota Probolinggo."Hal ini dilakukan dengan harapan agar bantuan tersebut bisa bermanfaat dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk keperluan masyarakat Kota Probolinggo”